Eva Stevany Rataba Resmikan Penggunaan Alat Fitnes Outdoor, Bantuan dari Kemenpora RI

    Eva Stevany Rataba Resmikan Penggunaan Alat Fitnes Outdoor, Bantuan dari Kemenpora RI

    TORAJA UTARA - Anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem Eva Stevany Rataba meresmikan sarana olahraga rekreasi (fitness outdor) di lapangan Kodim 1414 Tana Toraja, Kelurahan Karassik, Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan, Sabtu (21/8/2021).

    Sarana ini sendiri merupakan bantuan dari Kementerian Kepemudaan dan Olahraga (Kemenpora) RI. 

    Peresmian tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Toraja Utara Frederik Victor Palimbong, Dandim 1414 Tana Toraja Letkol Inf. Amril Hairuman Tehupelasury, Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, dan Ketua KONI Toraja Utara Paulus Kondorura.

    Eva Stevany Rataba mengatakan, fasilitas sarana olahraga diserahkan untuk mendorong geliat olahraga masyarakat.

    Hal itu dilakukan agar minat masyarakat untuk berolahraga semakin meningkat, karena dengan olahraga imunitas tubuh bisa terjaga agar terhindar dari virus Corona.

    Alat fitnes tersebut diharapkan dapat berguna masyarakat untuk meningkatkan stamina untuk memberi perlawanan tubuh atas paparan wabah covid-19. 

    Eva juga berharap dengan adanya fasilitas olahraga ini bisa dimanfaatkan atlet - atlet olahraga Toraja Utara untuk lebih berprestasi.

    “ Sarana olahraga ini bebas digunakan masyarakat karena ini fasilitas umum. Kita bagi tugas ya, masyarakat menjaga, kami yang memperjuangkan, ” jelasnya.

    Eva menambahkan, tahun depan pihaknya bakal kembali mengusulkan ke pemerintah pusat untuk penambahan alat fitnes ini di Kabupaten yang ada di daerah pemilihan Sulawesi Selatan III. 

    Selain mempunyai manfaat untuk kesehatan, sarana olahraga ini juga dapat memelihara keeratan silaturahmi di masyarakat agar bisa bahagia. 

    Dalam laporannya Ketua KONI Toraja Utara Paulus Kondorura menyampaikan bantuan aspirasi ini merupakan untuk kedua kallinya setelah sarana atlet panjat tebing.

    Sementara Wakil Bupati Toraja Utara Frederik Victor Palimbong memgapresiasi bantuan aspirasi dari anggota DPR RI Fraksi Nasdem ini.

    "Ibu Eva luar biasa, setelah dunia pendidikan Toraja Utara dibantu melalui beasiswa PIP, giliran dunia olahraga Toraja Utara juga dibantu. Tentu menjadi kebanggaan dan ungkapan terima kasih kami mewakili masyarakat Toraja Utara kepada ibu Eva selaku wakil kami di DPR RI, " kata Frederik  Victor Palimbong.

    Wakil Bupati berharap agar Eva Stevany Rataba sebagai perwakilan dari Toraja Utara di senayan agar dapat membantu Pemerintah didalam mewujudkan Toraja Utara sebagai Kota Layak Anak. 

    "di Sulawesi Selatan baru beberapa kabupaten kota yang masuk dalam kategori Kabupaten/Kota Layak Anak. Melalui kesempatan kali ini, kami berharap kiranya ibu Eva Stevany Rataba selaku perwakilan kami di Senayan agar dapat membantu mewujudkan kabupaten toraja utara masuk dalam kategori Kabupaten/kota Layak Anak, di mana salah satu persyaratannya adalah mempunyai Taman Bermain anak, " ungkap Frederik Victor Palimbong. 

    Peresmian juga di rangkaian dengan uji coba sarana olahraga rekreasi pertama di Toraja ini. 

    (Widian) 

    Sumber : Medcen ESR

    TorajaUtara EvaStevanyRataba Dandim1414/Tator Kapolres
    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Anggota DPR-RI, Eva Rataba Pantau Pelaksanaan...

    Artikel Berikutnya

    Danramil 1414-02/Rantepao Pantau Vaksinasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami