TORAJA UTARA - Masih dalam peringatan Hari Juang Kartika TNI Angkatan Darat ke-76, Kodim 1414/Tator, bekerjasama Perbakin Toraja Utara, menggelar event Lomba Menembak hari ini, Minggu (19/12/2021).
Lomba Menembak yang dilaksanakan di lapangan tembak Kodim 1414/Tator tersebut menurut Letkol Inf. Amril Haeruman Tehupelasury, selaku Dandim 1414/Tator yang sekaligus sebagai ketua Perbakin Toraja Utara, bahwa pesertanya berasal dari 4 kabupaten.
"Ini lomba menembak yang perdana dilaksanakan oleh Perbakin Toraja Utara yang diikuti oleh 4 kabupaten/kota. Jadi walaupun masih tergolong sangat muda setelah terbentuknya, Perbakin Toraja Utara menggelar kegiatan ini sebagai ajang merangsang muda mudi dalam mengembangkan minat bakat di cabang olahraga menembak", ungkap Letkol Inf. Amril Haeruman Tehupelasury.
Selain itu kata Ketua Perbakin, juga event ini sebagai pencarian bibit atlet menembak yang diharapkan ke depan di Toraja bisa muncul atlet atlet yang bisa bertanding di event nasional.
Letkol Inf. Amril Haeruman Tehupelasury, juga menjelaskan jika event event yang dilaksanakan dalam memperingati Hari Juang Kartika TNI AD ke-76 ini sebagai rangsangan dalam awal pemulihan ekonomi masyarakat akibat dari pandemi covid-19.
"Dengan banyaknya event event yang diadakan ini maka kita berharap bisa memulihkan ekonomi masyarakat pasca pandemi covid-19 karena Toraja sebagai tujuan wisata sehingga kita berharap dengan banyaknya peserta datang maka penginapan bisa terisi penuh dan para pedagang pun hingga pengelola objek wisata bisa merasakan dampak positifnya dari sisi nilai pendapatan", jelas ketua umum Perbakin Toraja Utara, Letkol Inf. Amril Haeruman Tehupelasury.
Senada dengan itu, anggota DPRD Toraja Utara yang juga sebagai ketua harian Perbakin Toraja Utara, Agustinus Parrangan mengungkapkan hal yang sama dimana ini bertujuan merangsang minat bakat serta untuk pemilihan ekonomi.
"Ajang ini sebagai bentuk pengembangan minat dan bakat serta meningkatkan prestasi para bibit bibit atlet di Toraja. Jadi salah satu tujuan kita adakan event yang beberapa hari hingga saat ini masih berlangsung sebagai dukungan dalam pemulihan ekonomi di masa pandemi", tutur Agustinus Parrangan. .
Lomba menembak yang diadakan Perbakin Toraja Utara ini berhadiah, juara 1 sebesar 2 jt, untuk juara 2 sejumlah 1, 5 jt, dan Juara 3 sejumlah 1 jt.
Hingga berita ini tayang kegiatan menembak masih berlangsung dengan jumlah peserta sudah 93 orang dari 4 kabupaten/kota.
(Widian)