AKP Agus Salim: Penggunaan Plat Gantung dan Knalpot Bogar Kita Tindaki

    AKP Agus Salim: Penggunaan Plat Gantung dan Knalpot Bogar Kita Tindaki
    Kasatlantas Polres Toraja Utara, AKP Agus Salim, di Poslantas Rantepao, Toraja Utara. Foto: (Dok/Arlin).

    TORAJA UTARA - Lantas Polres Toraja Utara (Torut), AKP Agus Salim, memberikan perhatian khusus terhadap pelanggaran berkendara, berupa penggunaan knalpot racing atau bogar dan plat gantung atau palsu yang masuk kota Rantepao, Kabupaten Toraja Utara.

    Semenjak serahterima jabatan Rabu 29 September 2021 lalu, mengantikan AKP Samuel Tollogan, AKP Agus Salim telah gencar melakukan pemantauan dan penindakan terhadap pengguna kendaraan yang tidak mematuhi aturan tertib berlalulintas.

    Mantan Kasat Shabara Polres Wajo ini menjelaskan, sebagai Kasatlantas baru di Polres Toraja Utara, ia berjanji akan melakukan terobosan bersama personilnya.

    “Salah satu perhatian kami di Satlantas, adalah penertiban pengguna knalpot racing (bogar) dan pengemudi mobil, utamanya menggunakan plat gantung, ” bebernya.

    Untuk itu, Kasat Lantas mengimbau lebih awal, kepada masyarakat Toraja Utara, agar knalpot racing segera diganti dan mematuhi aturan berlalu lintas.

    Untuk sekarang ini, kata dia, pihaknya tengah mengamati kondisi, karena sebagai Kasatlantas yang baru, minimal melakukan survei atau intens melakukan patroli, untuk melihat apa-apa saja yang bisa dilakukan bersama anggota Satlantas Polres Toraja Utara.

    “Selama pelaksanaan tugas yang hampir sebulan ini, saya mengamati warga mayoritas mendukung untuk pelaksanaan tugas kami. Itu kami apresiasi, ” ujar Agus Salim. (Erlin)

    Plat gantung AKP Agus Salim Torut Satlantas Bogar Polres Torut
    Erlinuddin

    Erlinuddin

    Artikel Sebelumnya

    Ingin Jual Beli Motorseken? Fitrah Motor...

    Artikel Berikutnya

    Peringati Maulid, Pretty Lamban: Dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami