Pasca Bencana Angin Puting Beliung di Kabupaten Luwu, Eva Stevany Salurkan Bantuan

    Pasca Bencana Angin Puting Beliung di Kabupaten Luwu, Eva Stevany Salurkan Bantuan

    TORAJA UTARA - Tiga hari pasca Bencana Alam angin puting beliung di Salupao, Lamasi, pada 15 februari 2021, Anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem, Eva Stevany Rataba melalui tim Eva Stevany Rataba (ESR) Peduli bersama keluarga ESR, langsung salurkan bantuan logistik kepada korban Bencana Alam Angin puting beliung di Desa Salupao Kecamatan Lamasi Timur Kabupaten Luwu, Senin (22/2/2021). 

    Di kesempatannya, Eva Stevany Rataba mengatakan turut berduka cita atas bencana yang menimpa masyarakat di Desa Salupao.

    “Semoga masyarakat yang tertimpa musibah angin puting beliung ini segera bangkit dan beraktivitas kembali seperti semula", kata anggota DPR RI Fraksi Partai Nasdem Dapil Sulsel III.

    Eva juga berharap agar Pemerintah Daerah segera melakukan pendataan terhadap korban dan kerusakan rumah yang dialami oleh masyarakat yang tertimpa musibah ini.

    Bantuan anggota DPR RI asal Dapil SulSel III ini berupa beras, mie instan, popok, gas untuk masak, popok bayi, air mineral dan lainnya.

    Eva pun berharap korban bencana alam di desa tersebut selalu bersabar dan mampu melewati ujian ini.

    “Ini adalah ujian, semoga kita bisa menghadapinya agar kita bisa menjadi sosok yang lebih kuat kedepannya", ungkapnya.

    Diketahui bencana angin puting beliung yang menerjang Kecamatan Lamasi Timur, Kabupaten Luwu tersebut mengakibatkan sekitar 60 rumah rusak dan satu orang warga setempat dikabarkan meninggal dunia.

    Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Luwu, Aminuddin Alwi, mengatakan identitas warga yang meninggal dunia bernama Rianto (36), Warga Desa Salu Pao Kecamatan Lamasi Timur.

    Bupati Luwu, Basmin Mattayang sudah memerintahkan untuk segera mengambil langkah penanganan darurat.

    Informasi yang dihimpun menyebutkan angin puting beliung terjadi disertai hujan deras dan angin kencang yang melanda wilayah utara Kabupaten Luwu, Walmas. Kerusakan terparah terjadi di Desa Salu Pao Kecamatan Lamasi Timur dimana warga mengalami luka akibat tertimpa pohon dan terkena material runtuhan rumah.

    (Widian) 

    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Ditabrak Truck di Depan Perwakilan Bintang...

    Artikel Berikutnya

    Perkuat Kinerja Kepala Lembang, DPC APDESI...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami