TORAJA UTARA - Bupati Kabupaten Toraja Utara Utara, Kalatiku Paembonan memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Tahun 2020, yang dilaksanakan di halaman polres Toraja Utara, Senin (21/12/20020).
Pada operasi Lilin tahun 2020 ini mengusung tema "Kita Tingkatkan Sinergi Polri Dengan Instansi Terkait Dalam Rangka Memberikan Rasa Aman Dan Nyaman Pada Perayaan Natal Tahun 2020 Dan Tahun Baru 2021 Ditengah Pandemic COVID-19".
Operasi Lilin Tahun 2020 yang akan digelar serentak di seluruh wilayah Indonesia ini terhitung mulai dari tanggal 21 Desember Tahun 2020 sampai dengan tanggal 4 Januari 2021 dengan bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama perayaan Natal Tahun 2020 dan menyambut Tahun Baru 2021.
Turut hadir pada apel ini, Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, Kajari Tana Toraja Jefri Makapedua, jajaran Forkopimda Kabupaten Toraja Utara dan tamu undangan lainnya.
Sementara yang bertindak selaku Komandan Apel adalah Kasubag Humas Polres Toraja Utara IPDA Agus Martopo, dengan peserta upacara sebanyak kurang lebih 400 ( empat ratus) personil.
Adapun personil gabungan terdiri dari Personil Polres Toraja Utara, Personil TNI Kodim 1414 Tana Toraja, Personil Dinas Perhubungan Kab.Toraja Utara, Personil Sat Pol-PP Kabupaten Toraja Utara, dan Dinas Kesehatan Kabupaten Toraja Utara.
Bupati Toraja Utara Dr. Kalatiku Paembonan M.Si pada saat ditemui menyampaikan bahwa Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Tahun 2020 ini bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan personel baik dari Instansi TNI POLRI sendiri maupun Forkopimda Kab. Toraja Utara serta melakukan pengecekan langsung peralatan yang digunakan pada saat pengamanan.
Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, juga menambahkan bahwa Operasi Lilin Tahun 2020 ini merupakan operasi kepolisian terpusat yang akan dilaksanakan selama 15 hari kedepan mulai dari Tingkat Mabes Polri hingga kesatuan wilayah di seluruh indonesia.
"Operasi Lilin Tahun 2020 merupakan Operasi Khusus mengingat pandemic covid - 19 yang masih kita hadapi bersama oleh karena itu saya berharap kepada seluruh instansi dan elemen masyarakat khususnya kabupaten toraja utara agara lebih peduli untuk menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah wabah virus covid-19, jangan sampai kegiatan Natal Tahun 2020 dan Tahun Baru 2021 menimbulkan klaster baru penyebaran virus COVID-19, khususnya di wilayah kabupaten toraja utara", tutup Kapolres Toraja Utara.
(Widian)